Inspirasi Gaun Wedding yang Kekinian
Inspirasi Gaun Wedding yang Kekinian – Seperti yang kita ketahui bahwa saat ini sudah semakin banyak orang yang ingin menjalankan pernikahan dengan cepat dan lancar. Bagi sebagian besar calon mempelai wanita, menemukan busana pernikahan yang tepat cukuplah rumit. Apalagi wanita tersebut akan menjadi pusat perhatian beratus pasang mata. Karenanya, bagus dan nyamannya suatu pakaian menjadi hal wajib jikalau ingin ‘selamat’ sampai akhir acara.
Vera Wang
Mutu busana Vera Wang tidak dapat diragukan lagi setelah kita menilik berbagai karya hits yang telah diciptakannya. Dirinya bahkan sering dibanjiri minat kaum tersohor termasuk selebriti. Jadi, jangan heran bila kisaran harga aneka gaun pengantin yang dikeluarkannya dibanderol mulai USD 600 atau sekitar Rp 8 juta.
Selain pakaian pengantin, desainer asal Amerika ini juga dikenal jadi langganan membuat busana lainnya untuk beberapa kalangan atas, seperti Ivanka Trump, Chelsea Clinton, hingga Alicia Keys.
Persis dengan beberapa koleksi yang dipajang di situs miliknya, ciri khas dalam model gaun pengantin Vera terlihat dari detail hiasan dan potongan leher yang menarik. Terlebih semua gaunnya memiliki fokus pada pola yang rapi dan sempurna. Hal ini pun dipertegas oleh visinya untuk tetap mengedepankan kualitas dan identitasnya di setiap gaun yang ia buat.
Vivienne Westwood
Vivienne Westwood merupakan desainer asal Inggris yang dikenal akan karyanya yang luar biasa. Salah satu contohnya adalah gaun yang dikenakan aktris Carrie Bradshaw dalam acara peringatan 10 tahun film “Sex and The City”.
Gaun tanpa tali bahu ini begitu unik lewat potongan korset yang meruncing di kedua sisinya. Keapikan karya Vivienne ini semakin terlihat dari bagian bawahnya yang disematkan material sutra Radzimir taffeta dengan pola menggembung berlapis.
Caroline Castigliano
Nama Caroline Castigliano cukup populer berkat koleksi baju pengantin dan gaun malamnya yang selalu terlihat glamor namun bersahaja. Karya-karyanya tersebut begitu berbeda karena memiliki sentuhan kontemporer nan menawan.
Dari pemilihan kain, fondasi gaun, sampai korset dipilih desainer asal Inggris itu dengan seksama. Hal ini diprakarsai supaya dapat memberi pemakainya rasa nyaman, dihargai, dan begitu spesial. Tak jarang bahkan bila desainer yang satu ini mempersembahkan hasil yang melebihi harapan para pemesannya.
Emmy London
Berbekal cinta dan keterampilan luar biasa, sepatu pengantin dari Emmy London kerap menjadi incaran calon pengantin wanita. Sepatu yang ditawarkan rumah produksi dari Inggris tersebut dikenal hanya menggunakan bahan terbaik dan hiasan manik bernilai tinggi.
Mempelai bakal mendapatkan pengalaman bak Cinderella yang mendatangi pesta lewat koleksi sepatu menawan. Mereka pun akan merasa tampil istimewa di hari yang berbahagia tersebut.
Emmy Scarterfield sebagai pemilik tunggal menuangkan bakatnya secara total dalam menghasilkan aneka sepatu pengantin. Begitu unik dan nyaman digunakan, berbagai sepatu rancangannya jadi favorit beberapa tokoh ternama, seperti Kate Middleton, Claire Pettibone, dan Charlie Brear.